Beragam Promo Dihadirkan Halodoc agar Masyarakat Tetap Fit di Bulan Ramadhan

Karyawati beraktivitas di dekat logo di kantor Halodoc kawasan Kuningan Jakarta. Foto : Panji Asmoro/TrenAsia

JAKARTA – Dalam rangka mendukung masyarakat untuk tetap fit dalam menjalani ibadah puasa di bulan Ramadhan, Halodoc menawarkan beragam promo. 

Di momentum Ramadhan, Halodoc merancang program “Sajadah” (Sehat Jadi Mudah) dengan promo-promo spesial, di antaranya:

1. Layanan Toko Kesehatan: Halodoc menawarkan promo diskon 50% untuk pembelian beberapa produk obat dan vitamin. Kemudian, untuk pembelian lebih dari Rp500 ribu, pembeli bisa mendapatkan voucher potongan Rp50 ribu dan gratis ongkos kirim.

Baca juga:

Masyarakat juga bisa mengikuti Daily Ngabuburit Flash Sale  setiap pukul 16.00 – 17.30 WIB untuk membeli obat dan vitamin dengan potongan harga 70% dan mengirimkan paket vitamin Bingkisan Kebaikan Ramadhan 2022 untuk saudara dan kerabat. 

2. Layanan Chat Dokter: para pengguna aplikasi bisa mengikuti layanan konsultasi di Halodoc dalam rentang waktu 24 jam setiap harinya.

3. Layanan Medical Check Up: diskon 20% sampai Rp250 ribu untuk setiap pemesanan layanan medical check up yang telah bekerja sama dengan klinik atau lab terpercaya. 

Baca juga:

CMO Halodoc Felicia Kawilarang mengatakan, pihaknya mengajak masyarakat untuk selalu berjaga-jaga agar terhindar dari berbagai risiko penyakit selama menjalani ibadah puasa di bulan Ramadhan. 

“Di sinilah Halodoc menjalankan peran untuk memberikan Komunikasi, Informasi, dan Edukasi (KIE) agar masyarakat senantiasa sehat, termasuk ketika sedang berpuasa,” ujar Felicia dalam Webinar HaloTalks Spesial Ramadhan: Serba-serbi Puasa Anti Lemas dan Tetap Fit Bersama Halodoc, Jumat, 8 April 2022. 

Pandemi menuntut masyarakat untuk selalu menjaga pola hidup sehat, salah satunya dengan menjadikan olahraga sebagai kegiatan rutin. Namun, tidak dapat dipungkiri juga bahwa puasa kerap kali menjadi alasan untuk menghentikan rutinitas tersebut. 

Sebagai solusi atas hal tersebut, Halodoc pun menghadirkan fitur Chat Dokter Spesialis Kedokteran Olahraga untuk membantu pengguna lewat tips olahraga sesuai dengan kebutuhan masing-masing, khususnya bagi para pemula. 

“Sebagai platform layanan kesehatan, Halodoc terus memperkuat ekosistem untuk dapat memenuhi segala kebutuhan masyarakat, termasuk mendukung gaya hidup sehat, di antaranya melalui fitur Chat Doctor dan ketersediaan multivitamin yang dapat dibeli secara mudah,” pungkas Felicia.

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Idham Nur Indrajaya pada 09 Apr 2022 

Bagikan

Related Stories