Ragam
Berang-Berang Seukuran Singa Hidup di Ethiopia, Hidup Berdampingan Manusia Purba
ETHIOPIA - Sebuah fosil berang-berang yang hidup berdampingan dengan manusia purba ditemukan di Ethiopia. Menariknya, berang-berang ini memiliki ukuran sebesar singa.
Spesies yang diberi nama enhydriodon omoensis ini memiliki panjang hingga 3 meter dengan berat antara 150 hingga 250 kilogram (kg).
E. Omoensis hidup sekitar 3,5 juta hingga 2,5 juta tahun yang lalu. Pada periode serupa, sekelompok manusia purba dikenal sebagai australopithecines, hominid bipedal juga hidup pada 4,2 juta hingga sekitar 2 juta tahun yang lalu.
Baca Juga :
- Perkuat Fundamental Startup Digital Indonesia, Telkomsel Gelar NextDev 2022
- Jadi Souvenir G20, Sandiaga Uno Puji Produk Teh Herbal Ramah Lingkungan Binaan Kilang Pertamina Plaju
- Dukung Pertumbuhan Ekonomi Daerah, Beli Kreatif Sumsel
Artinya, berang-berang berukuran kolosal dan manusia purba pada periode tersebut hidup secara berdampingan.
Berang-berang purba diperkirakan mencari mangsa di air maupun darat. Adapun caranya mencari mangsa bisa dengan berburu atau mengais-ngais. Namun, para peneliti berpikir berang-berang ini menghabiskan hari-harinya di darat, bukan di air seperti berang-berang modern.
"Hal yang aneh, selain ukurannya yang besar, adalah bahwa isotop di giginya menunjukkan bahwa itu bukan air, seperti semua berang-berang modern. Kami menemukan itu memiliki pola makan hewan darat, juga berbeda dari berang-berang modern," kata ahli geokimia di Columbia University, Kevin Uno dikutip TrenAsia.com dari LiveScience Kamis, 15 September 2022.
Para ilmuwan sebelumnya mengira bahwa genus Enhydriodon adalah mahluk semiakuatik yang memakan hewan seperti moluska dan kura-kura. Namun, para peneliti menemukan bahwa nilai isotop pada gigi E. omoensis lebih cocok dengan fosil gigi mamalia darat, seperti kucing besar dan hyena, di deposit batu yang sama.
Perlu diketahui, E. omoensis adalah salah satu dari beberapa spesies berang-berang raksasa yang hidup di Eurasia dan Afrika hingga sekitar 2 juta tahun yang lalu.
Berang-berang raksasa purba lainnya yang hidup di Ethiopia, Enhydriodon dikikae diperkirakan memiliki berat sekitar 220 kg. Berdasarkan Journal of Vertebrate Paleontology, berang-berang ini duketahui lebih mirip dengan beruang.
Berang-berang modern terbesar yang hidup saat ini dietahui berhabitat di Amerika. Jenisnya antara lain berang-berang raksasa Amerika Selatan (Pteronura brasiliensis), dan berang-berang laut utara (Enhydra lutris kenyoni) dari perairan pesisir selatan Alaska, British Columbia, dan Washington.
Berang-berang raksasa modern yang hidup di Amerika Utara dapat tumbuh memanjang hingga 1,8 meter denan berat 32 kg. Sedanhkan kerabatnya di Amerika selatan bisa tumbuh jingga 1,5 meter dengan berat 45kg.
Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Rizky C. Septania pada 15 Sep 2022