Ragam
Bulan K3 Nasional, Kilang Pertamina Plaju Terus Gelorakan Semangat Budaya HSSE
PALEMBANG, WongKito.co, - PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit III Plaju (Kilang Pertamina Plaju) terus memperkuat tekad untuk mewujudkan zero accident dengan terus menerus mengimplementasikan Keselamatan & Kesehatan Kerja (K3).
Hal itu ditegaskan oleh General Manager (GM) Kilang Pertamina Plaju, Yulianto Triwibowo saat momen Pembukaan Gerakan Nasional (Gernas) Bulan K3 di Lapangan Aneka, Komperta Plaju, Selasa (7/2). Ia mengajak seluruh elemen pekerja Kilang Pertamina Plaju tak padam semangat dalam menggelorakan semangat K3.
“Seperti yang kita ketahui bahwa Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dan budaya HSSE diterapkan untuk mencegah dan mengurangi potensi terjadinya kecelakaan dan penyakit akibat kerja, menjamin perlindungan atas keselamatan tenaga kerja, menjamin setiap sumber produksi dapat dipakai dan dipergunakan secara aman dan efisien, serta menjamin bahwa proses produksi dapat berjalan lancar,” tutur Yulianto.
Baca juga :
- Mau Makan Malam Romantis Valentine’s Day Diskon 10 Persen, Yuk Merapat di HARPER Palembang
- Gojek Bersama BPJPH dan Iluni UI Sumsel Dampingi Ratusan Mitra UMKM Raih Sertifikasi Halal, Dukung Go Digital
- Optimalisasi Jalan Khusus Solusi Minimalisir Dampak Pencemaran Batu Bara di Sumsel
Menurutnya, implementasi budaya HSSE di era digitalisasi ini merupakan tanggung jawab seluruh elemen dan sudah menjadi concern perusahaan sebagaimana tertuang dalam kebijakan-kebijakan yang ada di Kilang Pertamina Plaju.
Adapun tema Gernas Bulan K3 di Kilang Pertamina Plaju tahun ini yakni “Wujudkan Budaya HSSE Generatif dan Pengelolaan Asset Integrity yang Unggul di Refinery Unit III”.
Sejalan dengan semangat tersebut, maka pada rangkaian pembukaan kegiatan Bulan K3 kali ini terdapat tiga program yang diluncurkan, yakni Program 1 Orang 1 Pengamatan Kerja (PEKA) dalam 1 Bulan, Web Aplikasi Pre Startup Safety Review (PSSR) Online, dan Web Aplikasi Learning From Event (LFE) Online.
Dimana, dengan tiga program baru itu GM berharap dapat meningkatkan awareness pekerja terhadap aspek safety baik Occupational Safety maupun Process Safety. “Sehingga dapat tercapai target Zero Accident dan Kehandalan Unit di RU III semakin meningkat yang dapat berdampak positif terhadap kesejahteraan pekerja RU III,” tuturnya.
“Oleh karena itu, saya harap seluruh elemen pekerja Kilang Pertamina Plaju dapat berpartisipasi aktif dalam mensukseskan bulan K3 sehingga apa yang kita cita-citakan bersama yaitu RU III menjadi Kilang Minyak, Petrokimia dan Energi Terbarukan Yang Kompetitif di Asia Pasifik Tahun 2028, dapat terwujud,” ujarnya.
Searah dengan peringatan Bulan K3 Nasional sebagai momentum untuk mewujudkan budaya HSSE yang unggul, Kilang Pertamina Plaju menggelar 18 (delapan belas) event yang dapat diikuti oleh Fungsi/Bagian, Pekerja, Mitra kerja, dan keluarga.
Beberapa event yang dimaksud yakni Sebuse (Sehat Bugar Senang) Move More Wong Kito, Medical Check Up (MCU) dan Seminar Kesehatan Fit to Work, rangkaian pembukaan, Eco Competition Idea Generation, Kompetisi Pemilahan Sampah, HSSE Trivia Quiz, Socmed Gernas Competition, Talkshow Penanggulangan Kebakaran Peralatan RT dan Tanggap Bencana untuk masyarakat sekitar.
Selanjutnya, ada Daily Check Up Knowledge Quiz, Lomba Cerdas Cermat HSSE, Grand Safety Talk, Vendor Day, Seminar dan Sosialisasi Ketertiban Lalu Lintas, Fire Mini Contest, Safety Driving Challenge, Keslingker (Kesehatan Lingkungan Kerja) Award, Donor Darah dan VCT Test serta rangkaian penutupan.
“Peringatan Bulan K3 Tahun 2023 ini merupakan momentum untuk kita berperan dalam berjuang, berperan aktif, dan bekerja secara kolektif dalam mencapai visi K3 Nasional, yaitu Indonesia Berbudaya K3,” lanjut YuSemangat Kilang Pertamina Plaju dalam menularkan Budaya K3 sebagai juga terus ditularkan kepada masyarakat sekitar perusahaan sebagai bagian yang tak terpisahkan, yang terus berpartisipasi aktif masyarakat dalam beberapa kegiatan terkait K3.
Misalnya, dalam beberapa kesempatan Kilang Pertamina Plaju terus menumbuhkan kesadaran (awareness) K3 di masyarakat, dimana pada 23 Februari mendatang akan ada Talkshow penanggulangan kebakaran dan tanggap bencana untuk masyarakat sekitar.
Sebelumnya, Kilang Pertamina Plaju juga aktif memancing rasa kepemilikan (ownership) masyarakat terhadap kilang dengan program Mangcik (Masyarakat Sayang dan Cinta Kilang), dimana pada program ini masyarakat dilatih menghadapi keadaan darurat serta diberi pemahaman mengenai langkah-langkah yang bisa diambil.
Dalam Program Corporate Social Responsibility (CSR) Kampung Pangan Inovatif, Kilang Pertamina Plaju juga terus menumbuhkan pemahaman masyarakat pelaku UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) akan pentingnya keselamatan dalam proses produksi tempe.
Upaya Kilang Pertamina Plaju dalam mewujudkan budaya kerja yang menjunjung tinggi K3 menjadi salah satu bentuk dukungan kepada poin Sustainable Development Goals (SDGs) atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB), terutama tujuan kedelapan, yakni meningkatkan pekerjaan yang layak untuk semua.
Lebih khusus, poin yang didukung adalah pada aspek perlindungan hak-hak tenaga kerja dan mempromosikan lingkungan kerja yang aman dan terjamin bagi semua pekerja.
Komitmen terhadap K3 juga merupakan salah satu faktor pendukung terhadap poin ESG (Environmental, Social & Governance) rating, yang menjadi salah satu isu yang tengah berkembang secara global, dimana K3 menjadi salah satu parameter keberhasilan dalam mewujudkan lingkungan sosial yang aman dan sehat bagi pekerja.