KabarKito
Candradimuka Enterpreunership Day, Dorong Mahasiswa Kreatif Berbisnis
PALEMBANG, WongKito.co - Sekolah Tinggi Ilmu Sosial Politik (STISIPOL) Candradimuka Palembang menggelar kegiatan Candradimuka Enterpreunership Day (CED), Selasa (20/12/2022) di depan Suharlina Center kampus STC.
Ketua pelaksana CED, Sumarni Bayu Anita mengatakan kegiatan ini menjdi salah satu langkah untuk mendorong mahasiswa dan mahasiswi membangun jiwa bisnis dan semangat menghasilkan produk.
"Semangat enterpreunership penting untuk mendukung kreativitas mahasiswa," kata dia.
Baca Juga:
- Garuda Indonesia Dapat Suntikan PMN Rp7,5 Triliun
- Intip Yuk Ini Daftar Harga Eceran Rokok 2023, Usai Cukai Dinaikkan
- Realisasi Belanja APBN 2022 Baru Terserap 87,5 Persen Hingga Pertengahan Desember
Ia menambahkan, beragam kompetisi juga diselenggarakan untuk memeriahkan acara yang berlangsung hingga pukul 13.00 WIB tersebut.
Pemenang tentunya, akan mendapatkan piala dan sejumlah hadiah menarik, tambah dia.
Sementara kegiatan tersebut dikritisi sejumlah mahasiswa, salah satunya Alda (20) yang mengungkapkan bahwa acara yang di gelar sangat tidak kondusif mengingat situasi di lapangan yang sempit dan basah akibat hujan.
Ia juga merasa kesal karena lama menunggu juri memberikan penilaian.
"Acaranya kurang kondusif, mungkin karena hujan dan basah," kata dia.(Ayu)