Cocok untuk Bekal Anak Sekolah, ini Resep Beef Teriyaki Rice Bowl yang Digemari Anak-Anak

Cocok untuk Bekal Anak Sekolah, ini Resep Beef Teriyaki Rice Bowl yang Digemari Anak-Anak (instagram)

PALEMBANG, WongKito.co - Kadang kala menghadapi anak-anak yang susah makan membuat orang tua stres, karena sulit menemukan makan apa yang digemari anak-anak.

Kekinian, banyak resep makanan yang cocok untuk Anda buat dan jadi bekal bagi anak-anak ke sekolah.

Beef Teriyaki Rice Bowl bisa menjadi salah satu pilihan bagi Anda untuk bekal anak-anak, karena memang menjadi salah menu tren yang digemari anak.

Baca Juga:

Membuat Beef Teriyaki Rice Bowl sangat mudah, dan tidak perlu memakan waktu yang lama.

Berikut ini, resep Beef Teriyaki Rice Bowl, dikutip dari laman instagram @koleksiresepsj

Bahan:
2 sdm minyak goreng
1/2 bawang bombai, iris
2 butir bawang putih, memarkan
1 cm jahe, memarkan
200-250 daging sapi slice
2 sdm saus teriyaki
1/2 sdm kecap asin
2 sdt gula pasir (bisa tambahkan sedikit jika suka lebih manis)
Lada dan kaldu bubuk
100 ml air
1 sdt maizena larutkan dengan sedikit air
1/2 sdt minyak wijen

Pelengkap:
Telur orek
Nasi

Cara membuat:
Panaskan minyak, tumis bawang bombai, bawang putih, dan jahe.
Masukkan daging sapi slice, aduk sampai berubah warna.
Masukkan saus teriyaki, kecap asin, gula pasir, lada, dan kaldu bubuk. Aduk rata.
Masukkan air, masak sampai matang (tambah air jika perlu).
Masukkan larutan maizena, aduk sampai mengental. Matikan api dan masukkan minyak wijen.
Sajikan dengan pelengkap.

Selamat mencoba lur, tetap semangat dan hidup sehat ya.(ert)

Editor: Nila Ertina

Related Stories