Ekonomi dan UMKM
D'PotaChiz Korean Bread Laris Manis, Varian Abon Mayo Dobel Mozzarella jadi Favorit
PALEMBANG, WongKito.co – Sejak didirikan pada September 2024, bisnis roti lumer ala Korea, D'PotaChiz Korean Bread, terus menarik perhatian warga Palembang. Mengusung konsep roti dengan isian gurih dan manis yang melimpah, usaha ini sukses menjadi pilihan para pecinta kuliner kekinian.
Owner D'PotaChiz,Enny Wardiana (38) mengungkapkan bahwa bisnisnya kini telah berkembang dengan tiga cabang di Palembang, yaitu di Sako, Plaju dan Sukabangun
"Kalau hari biasa bisa laku sebanyak 20 hingga 30 kotak, tapi kalau lagi ramai bisa tembus 80 kotak sehari, terutama di Plaju dan Jalan H. Sanusi," ujar Enny, Selasa (29/4/2025).
Baca Juga:
- Prosesor AMD Ryzen™ AI 300 Series dan AMD Ryzen™ AI Max Series Hadirkan Performa dan Produktivitas Terbaik dengan Dukungan Fitur AI
- Industri Padat Karya Dibayangi Ancaman PHK, APINDO Minta Ini ke Pemerintah
- Kesiapsiagaan Bencana Karhutla Berbasis Prediksi BMKG Harus Segera Dilakukan
Lapak utama di Jalan H. Sanusi selalu padat, terutama saat sore hingga malam hari. Banyak pelanggan mampir setelah salat magrib atau pulang kerja.
Popularitas D'PotaChiz juga didorong oleh ulasan positif di TikTok dan Instagram.
Menu Favorit dan Harga
D'PotaChiz menawarkan dua kategori Utama yaitu D’PotaChiz Chedar dan D’PotaChiz Mozarella.
Setiap varian tersedia dalam tiga ukuran kecil, sedang dan besar dengan opsi topping tambahan, seperti ekstra mozzarella mulai dari Rp 3 ribu.
Ada juga varian rasa asin yang paling diminati adalah Abon Mayo Saus Dobel Mozzarella, sedangkan untuk varian manis, pelanggan menyukai Ubi Ungu Coklat Keju dan Matcha Oreo.
Baca Juga:
- Kuatkan Kolaborasi Multisektor, YIM Gelar Pertemuan Bahas Hasil Pemantauan Reguler dan Penetapan Strategi Advokasi
- Barenbliss Luncurkan Bloomdew Moonlight Dewy Mesh Cushion dan Bloomdew Aqua Pearl Concealer
- Warga Air Salek Banyuasin Raih Grand Prize Rp100 Juta dari Program Undian Digosok Hepi Telkomsel
Harga cukup terjangkau, satu porsi berkisar antara Rp 8.000 hingga Rp 23.000, tergantung ukuran dan topping. Kombinasi roti lembut dan topping melimpah membuat D’PotaChiz semakin populer di berbagai kalangan.
Fitri (22), pembeli baru, mengaku penasaran setelah melihat banyak review di media sosial.
"Aku beli yang abon mayo saus ukuran medium, ternyata enak banget! Rotinya lembut, kejunya lumer. Harganya juga masih terjangkau. Besok-besok mau coba yang manis, kayak ubi ungu sama matcha," katanya.
Sementara itu, Rani (35), pelanggan setia, mengaku rutin membeli sejak awal buka.
Langganan dari awal buka di Plaju. Favoritku abon mayo dobel mozzarella ukuran large. Rasanya gurih, kejunya banyak, puas banget. Biasanya sore ramai, apalagi di Plaju," ujarnya.(Malik)
*Disclaimer, proses editing sebagian dibantu AI