Ragam
Electrum Komit Dukung Percepatan Ekosistem Kendaraan Listrik Roda Dua di Indonesia
Electrum, perusahaan patungan (joint venture) PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (Grup GoTo, IDX: GOTO) dan PT TBS Energi Utama Tbk (TBS, IDX: TOBA), mengumumkan dimulainya pembangunan pabrik motor listrik di Indonesia.
Peletakan batu pertama pabrik merealisasikan komitmen Electrum sebagai salah satu penggagas gerakan pembangun ekosistem kendaraan listrik roda dua, sekaligus mempercepat pengembangan industri kendaraan listrik sebagai upaya transisi energi berkelanjutan Indonesia.
Momentum ini dilengkapi dengan kesepakatan kerja sama dengan beberapa mitra strategis untuk membentuk ekosistem kendaraan listrik.
Baca juga :
- Di Festival Lorong Roda pengunjung bisa berburu makanan bingen atau makanan yang sudah disajikan turun temurun khas kota pempek.
- Kebijakan EUDR Rugikan Indonesia, Luhut Ancam Alihkan Ekspor
- Wisuda Sekolah Tidak Wajib
Pabrik yang berlokasi di kawasan GIIC Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, akan dibangun di lahan seluas tiga hektar, dan memiliki kapasitas produksi sampai dengan 250 ribu unit per line pada tahap awal. Pabrik tersebut juga akan dilengkapi dengan laboratorium pengujian kualitas, pusat penelitian dan pengembangan, dan trek pengujian.
Pembangunan pabrik berwawasan lingkungan dengan konsep green factory yang akan dilengkapi dengan energy management system, waste management system dan water treatment.
Pabrik ini ditargetkan akan selesai pada pertengahan tahun 2024 dan memulai produksi pada tahun yang sama.
Foto : Panji Asmoro/TrenAsia
Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Panji Asmoro pada 24 Jun 2023