Hari AIDS Sedunia: 4.700 ODHA Sumsel Terus Berjuang di Tengah Pandemi

PKBI dan CReSy Sumsel memeringati Hari AIDS Sedunia dengan membagikan masker di Simpang 5 DPRD Sumsel (ist)

PALEMBANG, WongKito.co - Setiap, 1 Desember diperingati sebagai hari AIDS se-dunia. Perhimpunan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Sumatera Selatan menggelar aksi simpatik membagikan masker kepada masyarakat Kota Palembang.

"Berdasarkan data Dinas Kesehatan Sumsel saat ini sekitar 4.700 Orang Dengan HIV/AIDS (ODHA) masih terus berjuang untuk bertahan di tengah pandemi COVID-19," kata Direktur PKBI Sumsel, Nindy Nuvita, usai melaksanakan aksi simpatik, Rabu (1/12/2021).

Ia mengungkapkan ribuan ODHA tersebut masih berusia produktif mayoritas  usia 20-39 tahun.

Baca Juga: Resep Kue Ketan Srikaya Bikin Ketagihan

"Mereka juga menjadi bagian yang terus berjuang untuk terus menjalani hidup dengan baik meskipun menghadapi beragam tantangan," ujar dia.

Nindy menjelaskan seperti telah diketahui masyarakat luas, ODHA lebih rentan terhadap beragam virus, termasuk COVID-19.

Karena itu PKBI bersama CReSy Sumsel mengambil tema World AIDS Day kali ini "Akhiri Ketimpangan, Akhiri AIDS Atasi HIV dan COVID-19 bersama-sama, tambah dia.

Menurut Nindy meskipun masih pandemi secara rutin pihaknya terus menyampaian informasi dan edukasi terkait dengan HIV/AIDS.

Meskipun banyak tantangan dan keterbatasan di tengah pandemi tetapi komunitas kembali melakukan beragam edukasi terkait dengan kesehatan serta antisipasi penyebaran HIV.

"Sedikitnya 500 orang pekerja seks komersial menjadi sasaran edukasi dan program kesehatan PKBI Sumsel," kata Nindy.

 

Editor: Nila Ertina

Related Stories