KabarKito
Hijaukan Kampus 2 UIN Raden Fatah di Jakabaring, Green Campus Tanam Pohon ini
PALEMBANG, WongKito.co - Upaya menghijaukan kampus 2 UIN Raden Fatah di kawasan Jakabaring, Palembang dilakukan Tim Green Campus.
"Kami menanam beragam jenis pohon lokal Sumatera Selatan yang memang cocok untuk dikembangkan di area tersebut," kata Ketua Tim Green Campus UIN Raden Fatah Palembang, Ledis Heru S.Putro, mengutip lama resmi radenfatah, Minggu (20/2/2022).
Dia menjelaskan pohon yang ditanam termasuk jenis yang cepat tumbuh dan asli Sumatera Selatan.
Adapun tamannya, adalah Bintaro (Cerbera Manghas), Flamboyan (Delonix Regia), Angsana (Pteracarpus Indicus), Pulai (Alstonia Scholaris), Kayu Bawang (Dysoxylum Mollissimum), Meranti Rawa (Shorea Balangeran).
Tak hanya itu, tim juga menanam beragam pohon buah, seperti sirsak dan jambu batu.
Baca Juga:
- Untuk Edukasi Kripto, Tokocrypto Hadirkan Aplikasi Kriptoversity
- Raih Sertifikasi Produk, Bantalan Jalan Rel 1067 Buatan Waskita Beton (WSBP)
- Sepanjang Tahun 2022, Total Pendanaan IPO Rp2,1 Triliun dari 7 Emiten
Ia mengungkapkan bibit pohon yang mereka tanam bantuan dari BPDAS dan BPTH Palembang, Kementerian Lingkungan Hidup da Kehutanan.
"Penanam pohon telah dilaksanakan sejak awal tahun 2022," ujar dia.
Penanaman pohon juga diharapkan untuk meningkatkan rasio lahan hutan (forest) terhadap luasan area UIN Raden Fatah Palembang. Dimana nilai rasio ini menjadi satu diantara kriteria-indikator utama (prinsip ke-1 dan kriteria 1.9) dari sistem pemeringkatan kampus hijau dan berkelanjutan secara global UI GreenMetric World University Rangkings (UI-GMWUR).
Lalu, kegiatan ini juga menjadi bagian dari upaya meningkatkan kinerja sustainability dan terwujudnya ecogreen campus di universitas tersebut, ujar dia.(*)