Resep Capcay Kuah Cocok untuk Santapan Musim Hujan

Resep Capcay Kuah Cocok untuk Santapan Musim Hujan (endeustv)

PALEMBANG, WongKito.co - Musim hujan bawaannya mager ya atau malas gerak. Tapi sebagai pejuang keluarga tentunya menyediakan masakan yang kaya nutrisi harus tetap dilakukan.

Makanan  berkuah dan hangat sangat cocok untuk dihidangkan saat musim hujan seperti saat ini.

Kali ini,  bikin lauk dengan isi sayuran aneka warna dan tekstur ini sangat mudah dan cepat dibuat. Saus bumbu yang gurih dan sedap menambah kelezatan dari capcay kuah berkuah kental ini.

Baca Juga:

Resep Capcay Kuah dikutip dari laman endeustv, berikut ini bahan dan cara membuatnya:

Bahan:

2 sdm minyak goreng
1 sdm minyak wijen
4 siung bawang putih, memarkan
2 cm jahe, memarkan
150 g udang, kupas, tinggalkan ekornya
150 wortel, iris-iris
100 g jagung putren, iris tipis
150 g kembang kol, iris kecil
100 g sawi putih, iris-iris
100 g sawi hijau, iris-iris
Saus Bumbu, Campur Rata:
400 ml kaldu ayam
2 sdm saus tiram
1 sdm saus inggris
1 sdt angciu
½ sdt merica
½ sdt garam

Baca Juga:

Cara Membuat:

Butuh sekitar 20 menit untuk membuat Capcay Kuah ini, diawali dengan memanaskan minyak goreng dan minyak wijen dalam wajan. Tumis bawang putih dan jahe hingga harum.

Masukkan udang, aduk hingga berubah warna. Tambahkan wortel, jagung putren, dan kembang kol. Masak hingga agak lunak.

Tambahkan sawi putih, sawi hijau dan saus bumbu. Masak hingga mendidih dan mengental. Angkat, sajikan selagi hangat.

Selamat mencoba ya lur, tetap sehat dan semangat.(*)

Tags capcai kuahBagikan

Related Stories