Warga Palembang, Ingin Beli Beras dengan Harga Lebih Murah, Ayo ke Pasar Sekanak!

Warga Palembang, Ingin Beli Beras dengan Harga Lebih Murah, Ayo ke Pasar Sekanak! (google map)

PALEMBANG, WongKito.co - Harga beras yang mahal hinggi kini masih menjadi masalah yang tak dituntaskan pemerintah. Harga beras di pasar tradisional berkisar Rp 15 ribu hingga Rp 16 ribu per kilogram untuk beras medium.

Namun, bagi warga Kota Palembang yang ingin mendapatkan beras dengan harga lebih murah, ayo datang ke Pasar Sekanak.

Pasar yang letaknya persis di tepi Sungai Musi, di wilayah 28 Ilir Palembang ini menjadi salah satu lokasi untuk mendapatkan harga beras yang lebih murah meskipu berbeda Rp 1.500 sampai Rp 2.500 per kilogram.

Baca Juga:

Ibrahim warga Palembang mengaku selalu membeli beras di Pasar Sekanak karena memang lebih murah.

"Saya sudah lama beli beras di Pasar Sekanak karena kualitasnya bagus dan hargany juga lebih murah," kata dia, dibincangi, Rabu (6/3/2024).

Menurut dia, penjual beras di pasar tersebut menjual beras curah tetapi kualitasnya tidak kalah dengan premium bermerek.

Beras-beras yang dijual pedagang berasal dari pertanian lokal dari Kabupaten Banyuasin, Ogan Komering Ilir dan Ogan Komering Ulu Timur.

Cece salah seorang pedagang beras mengungkapkan harga tertinggi beras yang dijual Rp 13.500 per kilogram.

Pelanggan rata-rata mereka yang memang sudah lama berlangganan dan membeli dalam jumlah mulai dari 5 kilogram hingga ratusan kilogram, tambah dia.

Ia mengungkapkan juga menjual beras talang, atau yang berasal dari padi tadah hujan ditanam tanpa pemupukan.

Sejak harga beras naik ini, harga bertahan Rp 13.500 per kilogram, ungkap dia.(ert)


Related Stories