Yuk Intip Ini 5 CEO dengan Bayaran Termahal

Ilustrasi (Pexels.com/Karolina Grabowska)

JAKARTA - Menjabat sebagai pemimpin sebuah perusahaan bisa dikatakan ngeri-ngeri sedap. Selain harus dapat memimpin perusahaan agar bisa berjalan dan punya performa baik, gaji pemimpin perusahaan bisa dikatakan tak main-main.

Terlebih, sejumlah perusahaan teknologi yang pasarnya kini telah mendunia. Gaji yang ditawarkan tak hanya ratusan juta per bulan, melainkan mencapai miliaran.

Seperti dikutip TrenAsia.com dari Bloomberg Paid Indeks 2021 Sabtu, 15 Oktober 2022, berikut. Daftar CEO perusahaan dengan gaji tertinggi di dunia.

Baca Juga :

1. Elon Musk

Selain didapuk sebagai orang terkaya di dunia, Elon Musk merupakan CEO dengan gaji tertinggi di dunia. Berdasarkan data Bloomberg, gaji Elon Musk per bulan adalah kisaran US$10 miliar atau kisaran atau kisaran Rp154 triliun (asumsi kurs Rp15.500 per dolar AS).

2. Robert Scaringe

CEO perusahaan Otomotif Rivian, Robert Scaringe jadi CEO kedua yang menerima gaji paling banyak sedunia.

Gaji pokok yang diterima Scaringe sekitar US$650 ribu atau setara Rp10 miliar. Kemudian ada bonus keuntungan sebesar US$125ribu atau kisaran Rp1,934 miliar.

Kemudian, ada juga uang kepemilikan saham senilai US$2,29 miliar atau setara US$Rp35,2 triliun

Sehingga total uang yang didapat Scaringe per bulan adalah kisaran US$2,28 miliar atau sekitar Rp35,4 triliun.

3. Tim Cook

CEO Apple Tim Cook jadi bos dengan gaji tertinggi nomor tiga seduania. Cook dilaporkan menerima gaji kisaran US$ 3 juta atau kisaran Rp46,6 miliar.

Ia juga menerima bonus bulanan kisaran US$12 juta atau Rp185,6 miliar. Ia juga menerima bonus keuntungan US$1,39 jutaatau kisaran Rp21,5 miliar.

Terakhir, ia mengantongi saham senilai US$ 837 juta atau Rp 12,9 triliun. Sehingga gaji yang diterima Cook sebulan adalah US$853,7  juta atau kisaran Rp13,2 triliun.

4. Peter Rawlinson

CEO sekaligus CTO Lucid, Peter Rawlinson adalah CEO keempat demgan besaran gaji terbanyak keempat di dunia.

menerima gaji kisaran US$ 529 ribu  atau kisaran Rp8,05 miliar.

Ia juga menerima bonus bulanan kisaran US$2,4 juta atau Rp37,1 miliar. Ia juga menerima bonus keuntungan US$6,5 juta atau kisaran Rp100,5 miliar.

Terakhir, ia mengantongi saham senilai US$556,1 juta atau Rp8,6 triliun. Sehingga gaji yang diterima Rawilson sebulan adalah US$575,6 juta atau kisaran Rp8,9 triliun

5. Tom Siebel

CEO perusahaan C3.ai jadi bis dengan gaji terbanyak didunia nomor lima. Per bulan, Siebel menerima gaji kisaran US$5646 atau kisaran Rp 87 juta. Namun, ia menerima penghargaan kisaran US$ 343,9 juta atau Rp46,4 miliar.

 

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Rizky C. Septania pada 15 Oct 2022 

Bagikan

Related Stories