Intip Yuk 20 Kontraktor Migas dengan Produksi Terbesar di Indonesia

Selasa, 04 Maret 2025 15:37 WIB

Penulis:Susilawati

hulu-migas-by-fahrudin-efendi.jpg
(null)

JAKARTA - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) menyebut, realisasi produksi migas sepanjang 2024 sebesar 1.79 barel setara minyak per hari (BOEPD). 

Kepala SKK Migas Djoko Siswanto menyebut  realisasi produksi minyak dan kondensat mencapai 580.224 barrel oil per day (BOPD). Sementara realisasi gas sebesar 5.481 Million Standard Cubic Feet per Day (MMSCFD) dengan target lifting 5.628 MMSCFD.

Produksi ini berasal dari 20 Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) di Tanah Air. Produksi migas rata-rata harian pada periode Januari-Februari 2025 juga tercatat di angka 1,79 juta BOEPD. Rinciannya, produksi minyak sebesar 577.649 barel per hari dan gas bumi mencapai 6.839 MMSCFD.

Baca juga:

"Sementara itu capaian dari KKKS lainnya berjumlah 36.058 BOPD yang jika digabung dengan 20 KKKS besar ini produksi minyak 2024 mencapai 580.224 BOPD,"katanya dalam dengan DPR dilansir pada Senin, 3 Maret 2025.

Sementara itu, target lifting migas Indonesia pada 2025 ditetapkan sebesar 1,61 juta BOEPD, yang terdiri dari produksi minyak bumi sebesar 605 ribu barel per hari dan gas bumi sebanyak 5.628 MMSCFD.

20 KKKS menyumbang produksi migas di Indonesia: 

1. PT Pertamina Hulu Rokan dengan capaian produksi sebesar 158.167 BOPD
2. ExxonMobil Cepu LTD dengan capaian produksi 146.805 BOPD
3. PT Pertamina EP dengan capaian produksi 65.467 BOPD
4. Pertamina Hulu Mahakam dengan capaian 25.350 BOPD
5. Pertamina Hulu Energi Offshore North West Java dengan capaian 25.264 BOPD
6. PT Pertamina Hulu Energi OSES dengan capaian 19.433 BOPD
7. Petrochina International Jabung Ltd dengan capaian 14.150 BOPD
8. PT Pertamina Hulu Sanga Sanga dengan capaian 10.610 BOPD
9. Medco EP & Natuna Ltd dengan capaian produksi 9.849 BOPD
10. BP Berau Ltd dengan capaian produksi 7.703 BOPD
11. PT Pertamina Hulu kalimantan Timur dengan capaian 8.299 BOPD
12. PT Bumi Siak Pusako dengan capaian produksi 5.683 BOPD
13. JOB Pertamina-Medco E&P Tomori Sulawesi dengan capaian produksi 7.182 BOPD
14. Texcal Mahato EP Ltd dengan capaian produksi sebesar 5.964 BOPD
15. Saka Indonesia Pangkah Ltd dengan capaian produksi sebesar 6.934 BOPD
16. PC Ketapang II LTD. dengan capaian produksi sebesar 8.076 BOPD
17. PT Pertamina Hulu Energi Jambi Merang dengan capaian produksi 4.901 BOPD
18. PT Imbang Tata Alam dengan capaian produksi sebesar 5.317 BOPD
19. Medco E&P Grissik Ltd capaian produksi 4.687 BOPD
20. PETROGAS (BASIN) Ltd capaian produksi 4.326 BOPD

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Debrinata Rizky pada 04 Mar 2025