Toyota Hidupkan Kembali Kijang Rangga

Senin, 14 Agustus 2023 09:16 WIB

Penulis:admin

Editor:admin

Toyota Hidupkan Kembali Kijang Rangga (Ist)

Tangerang, Wongkito.co - PT Toyota Astra Motor menghidupkan kembali Kijang Rangga tapi dengan tampilan dan konsep yang baru. Kijang rangga masih sangat dibutuhkan masyakat Indonesia yang memerlukan mobilitas bisnis.

Dalam ajang GIIAS 2023 Toyota menampilkan produk-produk barunya, dengan mengusung konsep semangat Mobility for All hadirkan booth komersial di Hall 3E ICE BSD City, Tangerang. Senin, 14 agustus 2023.

“Melalui ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, PT Toyota-Astra Motor (TAM) ingin membangkitkan kembali commercial market yang sejak dulu telah banyak berkontribusi dalam mensejahterakan perekonomian dan masyarakat Indonesia. Spesial di GIIAS 2023, Toyota menghadirkan mobil konsep Rangga untuk dapat meneruskan warisan kesuksesan dari iconic Kijang Pick Up yang dikenal akan ketangguhan dan keandalannya, serta mampu memberikan solusi mobilitas yang ekonomis dan sesuai kebutuhan para pelaku usaha,” jelas Vice President PT Toyota-Astra Motor (TAM), Henry Tanoto.

Baca juga

Dengan kehadiran booth Toyota Commercial di GIIAS 2023, Toyota berkomitmen untuk berkontribusi lebih bagi kemajuan Indonesia dengan mendukung mobilitas dan aktivitas para pelaku usaha, serta membangkitkan kembali commercial market yang sejak dulu telah banyak berkontribusi dalam mensejahterakan perekonomian dan masyarakat Indonesia. Dan di GIIAS ini, Toyota menampilkan Rangga Concept Mobile Café, Rangga Concept Ambulance, Rangga Concept EV Charge Mobile Service, dan Rangga Concept Pace Car sebagai contoh konversi dari Rangga Concept, bersama Hilux D-Cabin yang juga sukses di pasar fleet.

Di booth Toyota Commercial juga menyediakan suatu ekosistem, yang tidak hanya menghadirkan berbagai model kendaraan komersial, tapi juga dilengkapi dengan paket-paket financial bersama Toyota value chain, berbagai layanan after sales yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan, hingga menghadirkan perusahaan karoseri lokal dan bodybuilder yang akan membantu para pelanggan. Sehingga booth Toyota Commercial dapat menjadi One Stop Mobility Solution for All Business Needs.

Sejarah panjang Toyota dalam menghadirkan dan mengembangkan mobil niaga serbaguna merupakan cikal bakal kendaraan komersial yang sesuai kebutuhan masyarakat Indonesia, dimulai oleh Toyota Kijang Pick Up generasi pertama pada tahun 1977. Toyota Kijang menorehkan sejarah positif karena mampu mendorong perkembangan industri otomotif di Indonesia dan berperan penting dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional. Selain berkontribusi dalam mendukung roda ekonomi, Kijang juga bertransformasi sebagai passenger car yang sanggup memenuhi kebutuhan keluarga dari generasi ke generasi.

Track record Toyota di segmen commercial car berlanjut dengan IMV (Innovative International Multi-Purpose Vehicle) Project di tahun 2002. Project satu platform untuk 3 jenis kendaraan ini menghadirkan Toyota Hilux yang sukses menjadi kendaraan komersial sekaligus lifetsyle pelanggan. Sejalan dengan itu, Toyota Hiace menunjukkan keandalannya sebagai minibus untuk bisnis transportasi dan travel. Hadir sejak tahun 1975, Toyota Dyna merupakan light truck serbaguna yang mampu menjawab kebutuhan bisnis pelanggan fleet karena dapat dibentuk sebagai dump truck, truk tangki, arm roll, logging, hingga medium bus dan bentuk lainnya.

Hingga kini masyarakat telah mempercayai kendaraan niaga Toyota yang identik dengan reliability, durability, dan versatility. Commercial vehicle Toyota secara konsisten telah menunjukkan kemampuannya dalam mendukung kebutuhan bisnis, serta berkontribusi pada perekonomian nasional. Dan special di GIIAS 2023 ini, Toyota kembali hadirkan booth kendaraan komersial untuk membangkitkan kembali industri kendaraan niaga, serta turut berkontribusi pada pertumbuhan dan kesejahteraan Indonesia.

Baca juga

Melalui visi To Contribute More to Society, Toyota bersemangat untuk melanjutkan legacy dari Toyota Kijang dengan memperkenalkan Rangga Concept yang bertujuan untuk kembali berkontribusi memenuhi kebutuhan mobilitas berbagai industry bisnis, serta mendukung pertumbuhan ekonomi negara.

Bersama Kijang Krista sebagai flagship model, Rangga merupakan nama salah satu tipe Kijang Kapsul atau generasi ke-4 Toyota Kijang di tahun 1997, sebelum akhirnya Kijang meneruskan langkahnya untuk mengembangkan MPV.

Silsilah kedua nama Rangga diambil dari warisan budaya Indonesia, yang terinspirasi dari bahasa Jawa “Ronggo” yang melambangkan Ksatria atau Hero (Pahlawan). Dalam sejarahnya, nama Rangga juga dipercaya kuat dan tangguh.

Melalui arti nama Rangga yang tercipta dari kedua silsilah tersebut, harapannya mobil konsep ini dapat menjadi pahlawan bagi para pelaku usaha di Indonesia karena dapat membantu banyak orang dengan memberikan berbagai solusi tepat guna yang dapat diandalkan dan berkelanjutan, terutama untuk bisa berkontribusi dalam meningkatkan perekonomian nasional.

Selain itu, Rangga Concept diharapkan dapat menggerakkan industri otomotif seperti halnya Kijang Pick Up. Karena seperti diketahui, dulu Toyota menggandeng para karoseri lokal atau body builder untuk melakukan konversi Kijang Pick Up. Sehingga kendaraan niaga tersebut dipercaya menjadi sebuah mobil niaga sebaguna yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia, dan dapat diandalkan. Dan sekarang, langkah ini kembali dilakukan pada Rangga Concept yang melibatkan para perusahaan lokal karoseri dan industri pendukungnya yang akan turut menciptakan inovasi yang lebih baik bersama kehadiran Rangga.

Bang Koboi 

Tulisan ini telah tayang di bangkoboi.com oleh Bang Koboi pada 14 Aug 2023