Bikin Soto Ayam Lamongan Yuk! ini Resepnya

Bikin Soto Ayam Lamongan Yuk! ini Resepnya (instagram)

PALEMBANG, WongKito.co - Masakan soto menjadi salah satu makanan berkuah khas Nusantara  yang setiap daerah memiliki ciri khas berbeda.

Salah satunya Soto Ayam Lamongan yang memiliki raya yang khas dan cocok dinikmati dalam suasana apapun untuk dimakan bersama nasi.

Untuk membuat Soto Ayam Lamongan, kali ini resep dikutip dari laman instagram @mus_cook, ini bahan dan cara memasaknya.

Baca Juga:

Bahan Bumbu soto :

10 siung bawang merah

6 siung bawang putih

1 pcs Kunyit

2 ruas jempol Jahe

5 butir kemiri

1/2 sdt Jintan

Garam, lada, penyedap dan gula secukupnya

Minyak secukupnya utk menumis

Baca Juga:

Bahan lainnya :

1 ekor ayam utuh dibersihkan

1500 ml air

5 lembar daun salam

5 lembar daun jeruk

2 batang serai digeprek

1/2 pcs lengkuas digeprek

Bahan Pelengkap:

Soun rebus

Telur rebus dibelah 4 bagian

Daun bawang iris

Tomat

Proses memasak :

Rebus ayamnya bersama daun salam, daun jeruk, lengkuas dan Serai. Rebus ayam gunakan api kecil agar daging ayamnya juicy.

Panaskan minyak dan tumis bumbu sotonya yang sudah dihaluskan tadi. Tumis hingga wangi dan matang

Baca Juga:

Tuang bumbu halus yang sudah ditumis ke rebusan ayam tadi aduk-aduk rata beri garam, penyedap, lada dan gula aduk-aduk rata.

Koreksi rasanya jika sudah pas angkat ayamnya tunggu hingga dingin dan bisa di suir-suir daging ayamnya.

Tata dimangkok soun, suiran ayam, potongan tomat, telur lalu tuang kuah sotonya dan beri irisan daun bawang.(*)


Related Stories