Mitra Gojek Palembang kini Bisa Beli BBM Pakai Gopay

Gojek Palembang telah menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan Pertamina Patra Niaga Sumbagsel untuk melakukan pembayaran secara non-tunai dengan Gopay bagi mitra-mitra Gojek di Palembang yang mengisi bahan bakar di SPBU Pertamina di seputar kota Palembang. (ist)

PALEMBANG, WongKito.co - Kabar gembira bagi mitra Gojek Palembang kini bisa membeli bahan bakar minyak (BBM) di SPBU di kota pempek kini bisa menggunakan Gopay, caranya dengan mengakses aplikasi MyPertamina.

Gojek Palembang telah menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan Pertamina Patra Niaga Sumbagsel untuk melakukan pembayaran secara non-tunai dengan Gopay bagi mitra-mitra Gojek di Palembang yang mengisi bahan bakar di SPBU Pertamina di seputar kota Palembang.

Penandatangan ini dilakukan di Kantor Gojek Palembang, Jalan Demang Lebar Daun oleh District Head Gojek Palembang, Achriansyah Agung Putra Mursy dan Sales Area Manager Sumsel Pertamina, Sadli Ario Priambodo, Selasa (14/3/2023).

Sales Area Manager Sumsel Pertamina, Sadli Ario Priambodo mengatakan pembayaran non-tunai tentu saja akan semakin memudahkan para mitra Gojek dan menghemat waktu mereka.

"Apalagi aplikasi MyPertamina yang sangat mumpuni telah mendukung sepenuhnya transaksi non tunai tersebut," kata dia.

Baca Juga:

Dia menambahkan kerja sama tentunya diharapkan bisa memberikan manfaat ekstra bagi ribuan mitra Gojek di kota Palembang yang menggunakan bahan bakar dari Pertamina.

Dengan menggunakan aplikasi MyPertamina untuk melakukan pembelian bahan bakar ini, mitra-mitra Gojek juga berkesempatan untuk mendapatkan voucher Cashback untuk mengisi bahan bakar di SPBU Pertamina dengan hanya mengisi bahan bakar minimal satu kali dalam seminggu.

Kesempatan mendapatkan voucher periode pertama bisa diraih mulai minggu ketiga bulan Maret, hingga minggu kedua bulan April 2023. Setiap minggunya, akan dipilih 25 orang mitra Gojek yang masing-masing akan mendapatkan 5 (lima) Voucher Cashback GoPay @Rp10.000 dengan total nilai voucher Rp50.000 yang dapat digunakan untuk transaksi berikutnya di Aplikasi MyPertamina dan juga Swadaya Gojek Palembang.

District Head Gojek Palembang, Achriansyah Agung Putra Mursy menyatakan integrasi sistem pembayaran non-tunai Gopay ke aplikasi MyPertamina ini, tentunya akan menguntungkan para mitra yang bisa langsung melakukan pembayaran dengan saldo dalam aplikasi GoPartner mereka.

"Kami menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada pihak Pertamina Patra Niaga di Sumbagsel atas kepercayaan yang diberikan kepada kami, sehingga mitra-mitra Gojek di Palembang mendapat manfaat ekstra dari aplikasi mereka," kata Achriansyah.

Ringankan Beban Harian Mitra

Program Gojek Swadaya, telah diluncurkan sejak tahun 2016 dan telah memberikan dampak positif bagi para mitra driver.

Mitra Gojek  tentunya menyambut antusias, kini sudah ribuan mitra driver di Palembang, Medan dan Batam serta berbagai kota lain di Region Sumatera yang memanfaatkan program Gojek Swadaya.

Ragam inisiatif di Gojek Swadaya diutamakan untuk:

Pertama: meringankan beban operasional mitra driver melalui pulsa murah, diskon perawatan kendaraan, subsidi belanja harian, dan paket makan murah.

Kedua: melindungi mitra driver melalui berbagai program asuransi tambahan menyeluruh menyuruh untuk mitra dan keluarga, di antaranya perlindungan kecelakaan, kesehatan dan aset mitra (hand phone, kendaraan, dan atribut). Ini diluar dari asuransi kecelakaan kerja  yang gratis ditanggung Gojek bila mitra driver mengalami kecelakaan saat membawa penumpang.

Ketiga: menyediakan akses untuk dapat merencanakan dan mengelola keuangan dan masa depan dengan baik melalui program tabungan, pinjaman, dan cicilan KPR terjangkau.

Baca Juga:

Vice President Gojek wilayah Sumatera, Erika Agustine mengatakan Gojek terus memberikan solusi bagi semua pihak yang ada di dalam ekosistemnya untuk hidup lebih baik.

"Fokus kami pada kesejahteraan mitra tidak hanya terbatas pada inovasi pada platform kami. Kami percaya bahwa meringankan beban harian dan biaya operasional para mitra sehari-hari akan memberikan dampak positif bagi mitra, sehingga mereka bisa menyisihkan pendapatan lebih banyak untuk dibawa pulang,” kata dia.

Dia menambahkan ragam inisiatif bermanfaat dari program Gojek Swadaya dapat terealisasi melalui dukungan banyak pihak.

Termasuk melalui kerja sama dengan mitra-mitra perusahaan dan biaya jasa aplikasi yang dibayarkan oleh pelanggan Gojek, tambah dia.(ril)


Related Stories